Akhir-akhir ini jagat informasi kita banyak diselingi oleh berita yang cukup menyedot perhatian dari berbagai kalangan, yakni batu alam yang bernilai tinggi. Jenisnya bisa berupa akik, giok dan sebagainya. Yang jelas diluar intan atau diamond yang memang punya kelas pasar tersendiri, elit.
Nah kalau batu akik daya tariknya telah menyapa hampir setiap orang yang tinggal di Indonesia. Karena keindahan dan tingkat kekerasannya ia pun menciptakaan kelasnya sendiri sesuai spesifikasi yang ada.
Spesifikasi tersebut sangat unik, bisa dilihat per-daerah. Karena ternyata kalau ditelisik tiap-tiap daerah di Indonesia boleh dikata semuanya memiliki jenis batuan yang bernilai tingginya masing-masing. Dengan berbagai nama atau sebutan yang sangat beragam. Sebuah karunia dari Tuhan bahwa memang tanah air kita tidak saja subur -tancapkan kayu saja pasti tumbuh pohon- tapi ternyata didalam tanahnya terkandung material batu yang nilainya bisa sangat tinggi setelah diolah sedemikian rupa hingga menjadi batu cincin.
Hal ini patut disukuri ditengah gejolak penurunan pertumbuhan ekonomi dunia kita seperti dibukakan mata untuk mengolah bahan alam yakni batu yang selama ini mungkin tidak terlalu menjadi perhatian kita.
Sampai-sampai hal ini melahirkan fenomena demam batu akik yang merambah seantero pelosok negeri. Hal ini menimbulkan gairah baru orang untuk berusaha, beraktifitas yang bermanfaat dan menghasilkan uang. Belum lagi menimbulkan keakraban hubungan sosial yang baru. Orang yang tidak saling kenal akhirnya bisa saling kenal dan akrab melalui sebuah media yang bernama batu.
Semoga momentum ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh bangsa kita dan tentu saja tidak dengan merusak lingkungan dimana batu bernilai tinggi tersebut ditemukan.
Semoga blog batualambernilaitinggi.blogspot.com ini dapat memberikan manfaat kepada anda.
0 comments:
Post a Comment